lomba duta baca

Disperpusip Karawang Gelar Lomba Duta Baca 2021
Karawang,-  lensa peristiwa
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kabupaten Karawang menyelenggarakan lomba Duta Baca 2021 Tingkat Kabupaten Karawang. Lomba akan berlangsung di Gramedia World Karawang, Jl. Galuh Mas Raya, Telukjambe Timur, Senin (20/12).

Hal tersebut dikemukakan Kabid Perpustakaan Disperpusip Karawang, Hj. Rina Herawati, S.Sos dalam talk show dengan Radio Sturada, Senin (13/12).

Dalam paparan, Hj. Rina mengundang pelajar, mahasiswa maupun generasi muda Karawang yang berusia 17 - 22 tahun untuk turut berpartisipasi dalam ajang tersebut.

"Kami batasi jumlah peserta hanya 30 orang. Peserta bisa mendaftar di https://bit.ly/FormPendaftaranDubac2021 dan membawa persyaratan secara offline kepada panitia pada hari yang akan ditentukan mendatang," ujar Hj. Rina.

Pemenang lomba akan dipilih juara 1,2 dan 3. Dan juara 1 berhak mewakili Kabupaten Karawang dalam ajang yang sama ke tingkat Provinsi Jawa Barat.

"Selain itu para pemenang juga akan mendapat hadiah uang total senilai Rp.6 juta. Untuk juara 1 mendapat Rp.2,5 juta, juara 2 Rp. 2 juta dan juara 3 mendapat Rp.1,5 juta," ungkap Hj. Rina.

Lomba Duta Baca Karawang 2021 mengusung tema "Revitaliisasi Giat Literasi Untuk Generasi Muda Berkemajuan". Tujuan lomba ini untuk memasyarakatkan peran dan fungsi perpustakaan.

Selain itu membangun citra perpustakaan khususnya di  Kabupaten Karawang dan umumnya di tingkat provinsi hingga nasional.

"Diharapkan melalui lomba Duta Baca ini dapat memotivasi masyarakat, khususnya generasi muda untuk gemar membaca guna menambah ilmu pengetahuan dan wawasan," jelas Hj. Rina.

Berkarya, Mengabdi, Menginspirasi dan Berkolaborasi. (Red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program prioritas di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Kemenkes RI Beri Apresiasi Ruang Command Centre Pemkab Karawang

Pemkab Karawang Mulai Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban Jelang Idul Adha